Sinode
GKPB
NEWS
Sinode GKPB
Gereja Kristen Protestan di Bali
Jl. Raya Kapal No 20, Kapal - Mengwi - Mangupura - Bali
Telp: (0361) 4422726 / 4425117 | Email: sinode.gkpb@gmail.com
KUNJUNGAN GURU DAN SISWA COFF HARBOUR CHRISTIAN COMMUNITY SCHOOL AUSTRALIA

Pada Oktober 2024 Sekolah Harapan mendapatkan kunjungan dari guru dan siswa Coff Harbour Christian Community School (CHCCS). Kunjungan ini bersamaan dengan program mission trip yang merupakan agenda rutin tahunan CHCCS. Dalam dua hari kunjungan (14-15 Oktober 2024) siswa CHCCS dibagi menjadi dua kelompok.

Di hari pertama, hadir pula Kepala Departemen Bahasa Indonesia di CHCCS yang juga merupakan ketua rombongan dari kunjungan kali ini yaitu Bapak Jonathan Petersen. Rombongan disambut oleh Kadepsakbang, Bapak Pdt. I Made Budiarsa, M.Th. beserta Kabid Pendidikan, Ibu Ni Made Wirasmini, M.Pd. dan Kabid Keuangan, Ibu Ni Putu Listuwati, S.E., Ak. 

Siswa-siswi dari CHCCS yang berkunjung ke Sekolah Harapan ditemani oleh buddies dari SMA Kristen Harapan dan SMK Pariwisata Harapan. Mereka berkeliling sekolah mengunjungi unit-unit yang ada di Sekolah Harapan Sesetan. Siswa-siswi dari CHCCS juga berkesempatan mengikuti kelas memasak bersama siswa-siswi dari SMK Pariwisata Harapan. 

Kegiatan ditutup dengan makan siang bersama. Makan siang disiapkan oleh siswa-siswi SMK Pariwisata Harapan, khususnya kelas boga. Kegiatan ini, tidak hanya mempererat hubungan internasional, tetapi juga memperluas wawasan dan pengetahuan tentang berbagai budaya dan bahasa yang mana memberikan pengalaman baru khususnya bagi siswa-siswi di Sekolah Harapan.

by : YPKH

Jumat, 01 Nov 2024 | Oleh: admin sinode