Sinode
GKPB
NEWS
Sinode GKPB
Gereja Kristen Protestan di Bali
Jl. Raya Kapal No 20, Kapal - Mengwi - Mangupura - Bali
Telp: (0361) 4422726 / 4425117 | Email: sinode.gkpb@gmail.com
Tim Tabur Tuai GKPB Bali Utara Layani Warga Binaan di Lapas Kelas 2 Buleleng

Buleleng, Kamis, 9 Januari 2025
 
Tim Tabur Tuai, sebuah tim pelayanan Gereja Kristen Protestan di Bali (GKPB) Wilayah Bali Utara, melaksanakan kunjungan pelayanan di Lapas Kelas 2 Buleleng pada Kamis (9/1). Dalam kesempatan ini, pelayanan diberikan kepada 12 warga binaan dengan melibatkan Bapak Alex dan Bapak Pnj. Josef sebagai pelayan utama.
 
Pelayanan ini bertujuan untuk menjangkau dan memfasilitasi kebutuhan warga binaan, baik secara rohani maupun sosial. Tim Tabur Tuai berkomitmen untuk memelihara iman warga binaan Kristiani, sekaligus mendukung mereka dalam menjaga hubungan sosial dengan masyarakat luar.
 
“Setiap manusia pasti pernah melakukan kekeliruan, tetapi itu bukan alasan untuk memutus hubungan antarsesama. Melalui pelayanan ini, kami ingin menunjukkan bahwa mereka tidak dilupakan dan tetap berharga di mata Tuhan,” ujar Ketua Majelis Wilayah Bali Utara.
 
GKPB Wilayah Bali Utara memandang pentingnya pelayanan di lembaga pembinaan sebagai upaya mencegah mantan warga binaan kembali melakukan tindak pidana. Dengan pendekatan yang holistik, Tim Tabur Tuai berupaya membantu mereka menjadi pribadi yang lebih baik dan berdampak positif bagi masyarakat saat kembali ke lingkungan mereka.
 
Pelayanan serupa akan terus dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk nyata dari kasih Kristus yang menjangkau semua kalangan, termasuk mereka yang berada dalam lembaga pembinaan.

Jumat, 10 Jan 2025 | Oleh: admin sinode

disunting dari YTTB