Sinode
GKPB
NEWS
Sinode GKPB
Gereja Kristen Protestan di Bali
Jl. Raya Kapal No 20, Kapal - Mengwi - Mangupura - Bali
Telp: (0361) 2747624 / 4425362 | Fax: (0361) 4424862 | Email: sinode.gkpb@gmail.com
Undhira – Kemenristekdikti Gelar Pelatihan Penulisan Artikel Ilmiah

Dalam upaya untuk mendorong peningkatan mutu pelaksanaan Tri Dharma perguruan Tinggi khususnya dalam hal penelitian dan penulisan karya ilmiah serta dalam rangka meningkatkan motivasi dan kemampuan pesert untuk dapat menulis dan mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat berupa artikel yang berkualitas baik, maka Universitas Dhyana pura bekerja sama dengan Direktorat Pengelolaan Kekayaan Intelektual, Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi m,enyelenggarakan “ Pelatihan Penulisan Artikel Ilmiah Nasional” di Harris mHotel dan Residence Sunset Road Bali pada tanggal 20 – 30 Juli 2016.

Hadir dalam seminar dan pelatihan tersebut, Rektor Universitas Dhyana Pura, Dr.dr. Made Nyandra, SpKJ, M.Repro, FIAS, Direktiur Pengelolaan Kekayaan Intelektual, Dr. Sadjuga, M.Sc, Kasubdit Fasilitas dan Publikasi Ilmiah, Aldi Haryadi, Mt, Ketua LP2 M Universits Dhyana Pura, Dra. Adri Supriyati, sekitar 50 dosen yang merupakan para peneliti dari bebrbagai perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Dalam sambutannya Rektor Universiitas Dhyana Pura menyampaikan terimakasih atas pengahargaan dan kepercayaan yanmg diberikan kepada kami sebagai panitia peneyelenggara pelatihan penulisan karya ilmiah ini. Biarlah kesempatan ini juga akan menambah pengetahuan dari para dosen dan peneliti yang ada di seluruh Indonesia dan juga khususnya di lingkungan Universitas Dhyana Pura untuk termotivasi dalam menulis dan mempublikasikan hasil-hasil penelitian. Dosen hendaknya menyadari perannya sebag pelaku perubahan yang harus memiliki kemampuan untuk menciptakan tulisan yang bersifat ilmiah sehingga akan memberti manfaat untuk memajukan dan mencerdaskan anak bangsa. Selama ini para dosen seringkali kurang produktif dalam mepublikasikan hasil penelitian berskala nasional maupun internasional dan pelatihan ini diharapakan akan mampu mengatsi hal tersebut.

Dalam salah makalahnya yakni Etika Penulisan Karya Ilmiah , Prof.Dr. Ali Saukah menyatakan bahwa menulis dan mempublikasikan hasil penelitian baik skala nasional maupun internasional memberikan banyak manfaat bagi para dosen dan masyarakat luas. Ini harus selalu dikembangkan juga dalam rangka membangun dan memperkokoh jaringan komunikasi antar peneliti. Pelatihan yang dilaksanakan selama 3 hari ini menggunakan metode ceramah, diskusi dan tutorial kelompok dan individual. Sebagai panitia penyelenggara, ini merupakan kesempatan bagi Undhira untuk mulai membnagun jejaring dan kerjasama dengan Universitas lain Saat ini Undhira sendiri memiliki Undhira yang kini memiliki 7 jurusan dengan 13 program studi yang telah terakreditasi yakni jurusan Manajemen dan Bisnis dengan program studi Manajemen dan program studi D3 Manajemen Pemasaran, Jurusan Psikologi dengan program studi Psikologi, jurusan Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan program studi PKK dan program studi PG PAUD, jurusan Sastra Inggris dengan program studi Sastra Inggris, jurusan Bioteknologi dengan program studi Biologi, Jurusan Komputer dengan program studi Sistem Informasi dan program studi Teknik Informasi dan jurusan Kesehatan dengan program studi Fisioterapi, program studi Rekam Medis, program studi Kesehatan Masyarakat, dan program studi Ilmu Gizi. Disamping program S1, Undhira juga memiliki program Pendidikan dan Pelatihan Pariwisata (PPLP) dengan program pelatihan 1 hingga 3 tahun yang memberikan ketrampilan di bidang pariwisata. Pendaftaran mahasiswa baru telah dimulai sampai dengan bulan Agustus 2016.

Selasa, 16 Aug 2016 | Oleh: admin sinode

disunting dari UNDHIRABALI.AC.ID